MARISAPA (mankabgorontalo.sch.id) – Mohamad Fajar Rivai, salah satu pesera didik terbaik dari Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kabupaten Gorontalo (Kabgor) bersama dengan 137 peserta lainnya yang berasal dari 80 daerah pemilihan di seluruh Indonesia mengikuti pembukaan Parlemen Remaja 2024.
Kegiatan bergengsi ini resmi dibuka oleh Sekretaris Jenderal DPR RI, Indra Iskandar, di Wisma Griya Sabha DPR RI, Kopo, Cisarua, Bogor pada Senin (9/9/2024).
Dengan mengusung tema “Pendidikan Berkualitas, Mewujudkan Indonesia Emas”, Parlemen Remaja 2024 menekankan pentingnya peran pendidikan dalam mewujudkan generasi emas Indonesia. Dalam sambutannya, Indra Iskandar menekankan bahwa pendidikan berkualitas adalah kunci untuk mencetak pemimpin masa depan yang mampu membawa Indonesia menuju kemajuan dan kesejahteraan.
Sebagai salah satu peserta dari Gorontalo, dalam wawancara singkat via whatssapp Fajar merasa bangga dan antusias bisa terlibat dalam kegiatan Parlemen Remaja. Menurutnya, ini adalah kesempatan yang sangat berharga untuk belajar mengenai sistem parlemen dan memperjuangkan isu-isu penting, khususnya terkait pendidikan di Indonesia.
“Saya merasa terhormat dapat mewakili Gorontalo di ajang ini. Saya berharap dapat memberikan kontribusi nyata, terutama dalam menyuarakan pentingnya peningkatan kualitas pendidikan di daerah saya dan di Indonesia secara umum,” kata Fajar Rivai.
Parlemen Remaja merupakan program tahunan yang diselenggarakan oleh DPR RI untuk memberikan kesempatan kepada para siswa tingkat menengah atas untuk belajar tentang proses legislatif dan menyuarakan aspirasi mereka terkait isu-isu sosial, politik, dan pendidikan.
Acara pembukaan ini menjadi langkah awal dari rangkaian kegiatan selama seminggu, di mana para peserta akan mengikuti berbagai diskusi, simulasi sidang, dan pelatihan kepemimpinan, dengan fokus pada peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia.
MAN 1 Kabupaten Gorontalo bangga atas prestasi yang diraih oleh Fajar Rivai, dan berharap partisipasinya dalam Parlemen Remaja 2024 dapat menginspirasi pesera didik lainnya untuk terus berprestasi dan berkontribusi positif bagi masyarakat. (Yuli)